saat ini penggunaan foursquare di bidang bisnis semakin pesat pertumbuhannya, selain saat ini mudah untuk mendaftarkan atau claim suatu venue yang dimiliki atau bahkan mendaftarkan brand untuk mendekatkan pada konsumen termasuk promo yang sedang dijalankan.
penggunaan layanan foursquare yang terpadu dengan layanan sosial media lain seperti twitter dan facebook (terutama facebook page) juga memegang peranan penting. kali ini kita bahas cara mengintegrasikan layanan foursquare dengan facebook page menggunakan aplikasi "venuewidget on facebook".
pertama kali buka terlebih dahulu halaman "venuewidget on facebook" kemudian klik "go to app" sampai tersambung dengan halaman aplikasi yang siap dipasang. aplikasi ini memungkinkan kita memasang sampai dengan 5 venue di halaman facebook page.
langkah selanjutnya adalah "find your venue" menggunakan fasilitas pencarian "venue id" yang lebih mudah atau pencarian menggunakan "nama" dan "lokasi". setelah ditemukan akan tertera peta/ map beserta data-data venue yang harus dipindahkan ke sebelah kanan dengan cara "klik and drag" untuk di tampilkan di halaman facebook. langkah yang sama juga dilakukan untuk venue yang lain.
setelah disusun venue mana aja yang akan dimasukkan, lalu pilih "facebook page" yang akan dipasang apabila memiliki lebih dari 1 facebook page. tentukan pula bahasa yang digunakan dan saat ini baru tersedia 5 bahasa inggris, spanyol, jerman, italia dan perancis. sebelum menyimpan pengaturan tersebut bisa dilakukan "preview" terlebih dahulu. silahkan liat detailnya di screenshot di bawah ini urut dari atas ke bawah...
selamat mencoba aplikasi ini...
screenshot: